Saturday, October 8, 2016

CARA KONFIGURASI MANUAL ROUTER MIKROTIK 5.20

Selamat datang di blog ali-mahdali.blogstpot.com, kali ini penulis memposting artikel yang berjudul CARA KONFIGURASI MANUAL ROUTER MIKROTIK 5.20 yang mana artikel ini dapat kalian akses melalui alamat : https://ali-mahdali.blogspot.com/2016/10/cara-konfigurasi-manual-router-mikrotik.html,
tanpa basa-basi yuk disimak artikelnya dibawah ini. Selamat membaca

salamat berjumpa kembali, pada kesempatan kali ini abang akan memberikan tutorial langkah melakukan konfigurasi Mikrotik secara manual, langsung saja…

  1. Tancapkan/ pasang media koneksi(kabel/nir kabel)
  2. Pastikan router dan client dalam kondisi baik dan menyala
  3. Setting client mengikuti settingan ip dari router(boleh dilanjut jika router memiliki kemampuan DHCP, mislanya : Wifi)
  4. Konfigurasi jaringan dapat dilakukan dengan client yang memiliki:
    a. Telnet
    b. SSH
    c. Web Server
    menyesuaikan dari router yang akan diatur.
    pada kesempatan kali ini, router yang akan diatur adalah router mikrotik, dengan os 5.20 dan Client Windows XP serta aplikasi untuk mengatur menggunakan Winbox.
    jika anda tidak mengetahui IP dari Router, lakukan langkah-langkah berikut:
    · Buka Command Prompt (Start->All Programs->Accessories-> Command Prompt)
    · Perhatikan pada kartu jaringan yang diberi IP Otomatis (DHCP) oleh router
    · Perhatikan pada bagian gateway, kemudian catat IP Gateway tersebut (Misalnya : 192.168.1.1 kalau bukan 192.168.1.254)
    clip_image002
  5. Buka aplikasi WinBox, Kemudian Pada Tujuan Koneksi diisi dengan Gateway yang tadi sudah dicatat, Login : username router dan Password : password Router -> Tekan Tombol Konek
  6. Klik Menu IP yang berada disamping kiri –>Addresses
  7. Pada tampilan Address List->Klik Tombol “+”->masukkan IP diakhiri dengan subnetmask dan Network yang sesuai dengan IPnya serta pilih kartu jaringan yang akan digunakan pada IP tersebut
    clip_image004
    jika sudah, klik tombol Apply -> OK
    catatan : jika terdapat lebih dari satu kartu jaringan, Ulangi langkah 7 sebanyak kartu jaringan yang akan diatur
  8. Selanjutnya adalah memberi Gateway kepada Router dengan cara Klik Menu IP->Routers, pada Router List klik tombol “+”.
  9. Pada tampilan tambah gateway, isi gateway yang dimiliki router
    clip_image006
    Jika sudah, klik tombol Apply->OK
  10. Selanjutnya, lakukan pengaturan DNS dengan cara Klik Menu IP-> DNS, pada tampilan DNS Setting, Isi Servers dengan alamat DNS yang kita akan atur, seperti dibawah ini
    clip_image008
    Jika sudah, klik tombol Apply->OK
  11. Pada langkah selanjutnya ini, akan dilakukan pemberian akses dari Client Ke jaringan Luar(Masquerade), jika langkah ini tidak dilakukan, maka client tidak dapat terhubung ke jaringan luar dikarenakan terblokir oleh firewall.
    lakukan pembukaan jalur dengan cara: Klik Menu IP-> Firewall. Pada tampilan firewall, klik tab “NAT”, kemudian klik tombol “+” dan akan muncul tampilan New NAT Ruler, pada tampilan tersebut, isi Chain dengan “srcnat” dan Out. Interface dengan kartu jaringan yang terhubung ke jaringan luar “ether1”
    clip_image010
    jika sudah, klik tab action kemudian pada bagian Action isi dengan “Masquerade”
    clip_image012
    Jika sudah, klik tombol Apply->OK
  12. Jika langkah diatas sudah benar, tutup aplikasi winbox dan atur IP yang ada pada client mengikuti IP dari Router dengan cara:
    · Klik start->control panel -> network and internet connection->Network Connection
    · Klik Kanan Pada kartu jaringan yang akan terhubung dengan Router->Pilih Properties
    · Klik Pada Internet Protocol TCP/IP ->Properties ->aktifkan pilihan Use The Following IP Address dan Isi IP dengan benar.
    clip_image014
    kemdian, klik tombol OK -> Close

Demikian artikel tentang cara setting IP secara manual pada Router Mikrotik 5.20…jangan lupa share ya..

Sebelum melanjutkan membaca artikel ini, berikut adalah artikel yang berkaitan dengan judul artikel CARA KONFIGURASI MANUAL ROUTER MIKROTIK 5.20 :
ok, silahkan lanjut membaca.

Terimakasih atas kunjungan Anda dan Karena telah sudi membaca artikel yang berjudul CARA KONFIGURASI MANUAL ROUTER MIKROTIK 5.20.Tak Lengkap Rasanya Jika Kunjungan Anda di Blog ini Tanpa Meninggalkan Komentar, untuk Itu Silahkan Berikan Kritik dan saran Pada Kotak Komentar di bawah. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel CARA KONFIGURASI MANUAL ROUTER MIKROTIK 5.20 ini jika memang bermanfaat bagi anda, namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya. Terima Kasih, Happy Blogging :)


EmoticonEmoticon